Catatan Robi’uts Tsani 1442H – Amalan Penghilang Sifat Hasad

BismilLah.

Assalamu’alaykum.
Catatan kultum ba’da Zhuhur bersama Ust. Wahyudi KS pd hari Sabtu, 05 Robi’ut Tsani 1442H / 21 Nop 2020M di Masjid Ornamen As-Salam – Bandar Lampung sbb:

– Salah satu akhlaq tercela bagi seorang Muslim adalah sifat hasad, yakni : keadaan hati yang tidak mensyukuri nikmat Alloh atas dirinya, dan membenci nikmat Alloh yang dikaruniakan atas orang lain.

– Sifat hasad harus dijauhi karena ia dapat merusak amal-amal kebaikan yang kita lakukan, sebagaimana halnya api yang melahap kayu bakar. Nah, lalu bagaimana caranya supaya kita terhindar dari sifat hasad ?

– RosululLoh shollalLohu ‘alayhi wa sallam bersabda,

ثَلَاثٌ لَا يُغِلُّ عَلَيْهِنَّ قَلْبُ مُسْلِمٍ: إِخْلَاصُ العَمَلِ لِلَّهِ، وَمُنَاصَحَةُ أَئِمَّةِ المُسْلِمِينَ، وَلُزُومُ جَمَاعَتِهِمْ، فَإِنَّ الدَّعْوَةَ تُحِيطُ مِنْ وَرَائِهِمْ

“Tiga perkara yang hati seorang muslim tidak ada ghil (dendam dan dengki) atasnya, yaitu : mengikhlaskan amal karena Alloh, menasehati para Imam (kaum) muslimin, dan menetapi jama’ah mereka, karena sesungguhnya do’a kaum muslimin akan melindungi dari belakang mereka” (HR.Tirmidzi 2658; juga Ahmad 12871, Ibnu Majah 230, Hakim 295, Thobroni 1224).

Pertama, melakukan segala amal kebaikan semata-mata karena Alloh Ta’ala, termasuk ikhlas atas dua hal berikutnya. 

Kedua, menasehati para Imam, yakni orang yang memimpin kaum muslimin. Keberadaan Imam tidak saja memimpin dalam pelaksanaan sholat, tetapi juga memimpin diluar sholat, yakni dalam kehidupan sehari-hari kaum muslimin. Bila saat ini kita belum memiliki seorang Imam, lalu bagaimana kita akan melaksanakan nasehat?

Ketiga, menetapi jama’ah mereka, yakni ikut berkumpul bersama kaum muslimin yang telah mengangkat seorang Imam. Imam tersebut diangkat dari kalangan orang-orang Islam, dan ditaati karena Alloh Ta’ala semata.

– Dengan melaksanakan ketiga hal tersebut diatas, insya Alloh sifat hasad diantara kaum muslimin akan hilang.

# Demikian ringkasan kami, semoga bermanfa’at dan mohon maaf atas segala kekurangan