BismilLah.
Assalamu’alaykum.
Tilawah ba’da Shubuh pagi ini 18 Dzulqo’dah 1438H/10 Agustus 2017M, Imamul Muslimin menjelaskan QS.At-Tawbah 45-47.
Yang menarik adalah perlunya muslimin mengadakan persiapan untuk berjihad. Tanpa persiapan, artinya memang tidak ada niyat untuk berjihad. Bagi muslimin yang tidak memiliki persiapan, maka hendaknya tidak diikut-sertakan, karena hanya akan membuat fitnah.
Apalagi ayat tersebut terkait dengan Perang Tabuk, yang mana tempat tujuannya adalah selatan negeri Syam, yakni berdekatan dengan negeri Filisthin.
Perjalanan ke sana lebih dari 600 km jauhnya, berjalan di bawah terik matahari, dengan pergerakan pasukan sebanyak 30 ribu orang. QuddarulLoh, pasukan Romawi tidak berani berhadapan, sehingga negeri-negeri yang dilewati pasukan muslimin bersedia tunduk dipimpin Nabi. Kedudukan muslimin yang semula benar-benar diragukan, justru sepulangnya dari Tabuk kedudukan makin kuat.
Catatan kecil : Bagaimana dg persiapan kita (termasuk saya) untuk pembebasan Masjid Al-Aqsho?